Welcome to my blog

Thanks sobat... atas kunjuangannya di:"Kembali Piknik"....catatan kecil perjalanan traveling & touring kami ... melihat lebih dekat pesona keindahan alam ....!!!!

Senin, 09 Desember 2024

Gowes...Olahraga Kaya Manfaat!!!

Oleh: Admin
Sobat semua... Gowes adalah istilah populer di Indonesia yang mengacu pada aktivitas bersepeda. Istilah ini sering digunakan untuk menggambarkan kegiatan bersepeda santai, olahraga, atau bahkan untuk tujuan transportasi. Mengapa Gowes Populer? Bersepeda dapat membuat badan menjadi Sehat. Gowes merupakan olahraga yang sangat baik untuk menjaga kesehatan jantung, paru-paru, dan otot. Selain itu, gowes juga bisa membantu menurunkan berat badan dan mengurangi stres.

Minggu, 01 Desember 2024

Piknik... Tidak Harus MAHAL!!!!

Oleh: Winarto
Sobat semua yang gokil habis... sebentar lagi musim liburan tiba.!!! Sudahkan sobat semua melakkan planning yang ciamik untuk ngisi liburan... bersama keluarga tercinta tentunya. Ya... salah satunya Piknik gaess... Pulu sobat semua pahami bahwa Piknik bukan hanya sekadar kegiatan rekreasi, tetapi juga memiliki banyak manfaat bagi kesehatan fisik dan mental kita. Jadi, jangan ragu untuk meluangkan waktu untuk piknik bersama orang-orang terkasih.
Setalah sekian lama kita berkecimung dengan pekerjaan yang berat... melelahkan... tentunya tubuh kita butuh peregangan. Semua agar seimbang tentunya sehingga hidup kita bisa lebih optimal. Soo... kita harus pandai2x memanage diri... agar proses perjalan hidup kita semakin ciamik...!!!!

Jumat, 29 November 2024

Laguna Barat: Pantai Glagah

Oleh: Winarto
Laguna Barat Pantai Glagah adalah salah satu destinasi wisata alam yang semakin populer di Yogyakarta, khususnya di kawasan Kulon Progo. Keunikannya terletak pada perpaduan antara keindahan pantai dan danau yang begitu memukau. Pemandangan alam yang menenangkan bagi para pengunjungnya: Betapa tidak? Perpaduan antara air laut yang tenang, hamparan pasir putih, dan gugusan pulau-pulau kecil menciptakan pemandangan yang sangat indah. Suasana alamnya yang sangat asri: Keberadaan vegetasi di sekitar laguna menambah kesan asri dan sejuk. Kita bisa menikmati suasana tenang sambil mendengarkan suara deburan ombak dan kicauan burung.

Kamis, 28 November 2024

View Merapi dari Bunker Kali Adhem

Oleh: Winarto
Bunker Kaliadem menawarkan salah satu sudut pandang paling dekat dan spektakuler untuk menyaksikan kegagahan Gunung Merapi. Terletak hanya sekitar 5 kilometer dari puncak Merapi, bunker ini menjadi saksi bisu dari letusan-letusan dahsyat yang pernah terjadi. Lokasi bunker ini adalah Desa Kepuharjo, Cangkringan, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta Lokasi tersebut berjarak 30 km arah utara dari pusat Kota Yogyakarta yang dapat ditempuh selama 1 jam 12 menit menggunakan mobil.

Rabu, 13 November 2024

Pesona Bendungan Gajahmungkur

Oleh: Winarto
Hai sobat semua yang gokil habis.... Bendungan Gajahmungkur merupakan salah spot wisata yang super okey yang patut untuk dikunjungi. Bagi sobat semua yang doyan wisata alam plus touring... spot ini sangatlah cucok untuk refreshing bagi keluarga Anda!!! Bendungan Gajah Mungkur terletak sekitar 28 km dari pusat Kota Wonogiri, Jawa Tengah. Untuk mencapai lokasi ini, kita dapat menggunakan kendaraan pribadi atau transportasi umum seperti bus atau travel yang tersedia dari kota-kota terdekat seperti Solo atau Yogyakarta. Perjalanan menuju waduk ini akan memperlihatkan kita pemandangan pedesaan yang hijau dan udara segar yang menyegarkan.

Yuuk... Ngetrip di Kulon Progo!!!

Oleh Winarto Sobat semua yang gokil abiiz... yuk wisata dan ngetrip di Kulon Progo!!!! Destinasi wiasata alamnya okey lhoh.... indah dan m...